Wisata Songgoriti Batu Malang

Liburan-Di-Batu Dec 7, 2021

Wisata Songgoriti Batu Malang adalah salah satu destinasi wisata yang bisa Anda dan keluarga kunjungi ketika berada di Malang. Letaknya yang berada di kaki Gunung Banyak, membuat tempat wisata ini banyak dikunjungi para wisatawan.

Pemandangan yang cukup indah dan banyaknya pilihan wisata disekitarnya, membuat tempat wisata ini memiliki magnet tersendiri bagi para pengunjung. Tidak ada salahnya jika Anda menjadikan tempat ini destinasi wisata Anda. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan wisata Songgoriti berikut.

Aktivitas di Songgoriti

Sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Jawa Timur khususnya, bahwa di daerah Gunung Banyak terdapat tempat wisata alam yang cukup menarik. Salah satu diantaranya adalah wisata Songgoriti. Ada berbagai macam wisata alam yang bisa Anda nikmati dari daerah Songgoriti ini.

Dari mulai wisata candi, pasar, bahkan pemandian bisa Anda temukan di Wisata Songgoriti Batu Malang. Supaya Anda tidak penasaran, berikut ini beberapa tempat wisata yang bisa Anda kunjungi selama berada di Songgoriti.

  1. Candi Songgoriti

Anda bisa menemukan tempat wisata ini di Jl. Raya Songgoriti, daerah Songgokerto, Kecamatan Batu, Malang. Jaraknya cukup dekat dengan Alun-Alun Kota Batu. Anda bisa menempuhnya dengan waktu sekitar 10 menit.

Saat Anda berada di sini, Anda bisa menikmati keindahan dari candi sebagai warisan budaya Indonesia. Selain itu, pemandangan yang cukup indah di sekitar area candi, bisa Anda manfaatkan untuk berfoto bersama keluarga ataupun partner wisata Anda.

Jika Anda ingin berkunjung ke Candi Songgoriti, Anda cukup menyiapkan uang Rp10.000 untuk biaya masuknya. Sedangkan jam operasionalnya tak terbatas yaitu 24 jam dan dibuka setiap hari.

  1. Tirta Nirwana Songgoriti

Tidak jauh dari kawasan Candi Songgoriti, Anda bisa menemukan Tirta Nirwana Songgoriti. Sebagaimana namanya, tempat ini merupakan tempat pemandian air panas. Selain menikmati pemandian, Anda juga bisa mengajak keluarga Anda untuk bermain di area danau buatan.

Di sana, Anda tidak hanya menikmati berendam di kolam renang saja, namun juga bisa mengajak keluarga Anda bermain. Ada berbagai macam wahana yang bisa Anda dan keluarga nikmati seperti outbound, wisata edukasi, sepeda air dan masih banyak beberapa jenis wisata lainnya.

Harga tiket masuk wisata ini juga cukup terjangkau, Anda cukup membayarkan Rp15.000 (weekday) dan Rp19.000 (weekend). Untuk jam operasional Tirta Nirwana Songgoriti, Anda bisa datang pada pukul 07.30 hingga 17.00 WIB.

  1. Gunung Banyak

Ada berbagai macam tempat wisata yang bisa Anda kunjungi saat berada di Gunung Banyak. Dari mulai wisata alam hingga penginapan, bisa Anda temukan di daerah Gunung Banyak ini.

Apabila Anda berencana menginap di daerah gunung Banyak, maka Anda bisa mampir di Omah Kayu. Ada berbagai macam penawaran yang bisa Anda pilih. Selain Omah Kayu, juga ada penginapan lainnya seperti Lavender Villa, Gardu Pantau dan masih banyak lainnya.

  1. Pasar Wisata Songgoriti

Anda bisa berkunjung ke Pasar Songgoriti jika ingin membeli oleh-oleh khas Songgoriti. Ada berbagai macam jenis oleh-oleh yang bisa Anda pilih untuk Anda bawa pulang ke rumah.

Kabar baiknya lagi, pasar ini dikenal di daerah Malang sebagai salah satu pasar dengan harga termurah. Pasti sangat menguntungkan bagi Anda yang ingin membeli oleh-oleh di sini. Anda bisa mengunjungi tempat ini pada pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

  1. Coban Rondo

Wisata Songgoriti Batu Malang yang bisa Anda nikmati selanjutnya adalah Coban Rondo. Cukup dengan menghabiskan waktu sekitar 23 menit, Anda sudah bisa mengunjungi tempat wisata ini. Anda bisa mengunjunginya di Jalan Coban Rondo.

Saat tiba di sini, Anda bisa langsung mencoba berbagai macam jenis wahana. Ada wahana memanah, labirin, shooting target, air terjun, sepeda air dan spot foto yang menarik.

Jika Anda tertarik, Anda cukup membayar Rp30.000 (weekday) dan Rp40.000(weekend). Biaya tersebut sudah termasuk wahana yang telah disebutkan di atas. Sedangkan untuk wahana lainnya, Anda bisa membayar lagi ketika memasukinya.

  1. The Onsen Hot Spring Resort

Setelah mengunjungi berbagai macam wisata yang ada di Songgoriti. Tentu akan membuat Anda ingin beristirahat sejenak. Salah satu tempat yang bisa Anda jadikan sebagai penginapan adalah The Onsen Hot Spring Resort.

Tidak hanya menginap saja, Anda juga bisa menyewa baju khas Jepang yaitu Yukata untuk berfoto ria. Selain itu, Anda juga bisa menikmati berbagai macam hidangan di sini. Jika tidak berniat untuk bermalam, Anda akan dikenakan biaya Rp50.000 sebagai tiket masuk.

Dimana Anda akan mendapatkan voucher Rp40.000 yang bisa Anda manfaatkan untuk menikmati berbagai macam masakan yang ada di Fushimi Restaurant. Untuk bisa kesini, Anda bisa mengunjunginya pada pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.

  1. Goa Pinus

Satu arah dengan wisata Gunung Banyak, Anda bisa mampir untuk mengunjungi wisata Songgoriti Batu Malang satu ini. Tepatnya di daerah Gunungsari, Kota Batu, Anda bisa menemukan tempat wisata Goa Pinus. Wisata ini merupakan goa peninggalan penjajahan Jepang.

Meskipun jika dilihat dari sejarahnya terlihat menyeramkan, namun tak menyurutkan keinginan anak muda untuk menikmati wisata di tempat ini. Bahkan tempat ini menjadi salah satu tempat yang instagramable bagi Anda pecinta alam.

Untuk bisa menikmati keindahan alam di sekitar Goa Pinus, Anda bisa datang pada pukul 07.00 hingga 17.30 WIB. Harga tiketnya juga cukup terjangkau, yaitu hanya Rp10.000 saja Anda sudah bisa memasuki kawasan ini.

  1. Rabbit Park

Sebelum Anda mengunjungi Goa Pinus, tidak ada salahnya jika Anda mampir sejenak ke Rabbit Park. Anda bisa mengunjungi Rabbit Park pada pukul 09.00 hingga 21.00 WIB dengan tiket Rp10.000 saja. Jika Anda tertarik, Anda bisa mengunjunginya di Dsn. Bon Bayi, Ds. Pandesari, Kecamatan Pujon.

Fasilitas di Songgoriti

Sebagaimana Anda tahu, bahwa wisata Songgoriti Batu Malang memiliki banyak objek wisata yang bisa Anda kunjungi. Tentunya masing-masing tempat wisata tersebut memiliki suguhan hiburan yang berbeda saat Anda kunjungi. Sehingga fasilitas yang disediakan di tempat wisata tersebut sangat beragam.

Namun, dapat dipastikan bahwa setiap tempat wisata yang ada di Songgoriti akan menyediakan fasilitas berupa toilet, tempat ibadah dan juga berbagai macam jenis makanan yang bisa Anda beli. Sehingga Anda tidak perlu khawatir lagi akan kelaparan ataupun tidak bisa beribadah.

Lokasi Wisata Songgoriti Batu Malang

Ada berbagai macam tempat wisata yang bisa Anda kunjungi saat berada di Songgoriti. Banyaknya tempat wisata, tentu akan membuat letaknya juga berbeda-beda.

Namun, untuk letak secara umumnya, Anda bisa menikmati wisata ini di daerah kelurahan Songgokerto, Kota Batu. Daerahnya berjarak kurang lebih 2 kilometer dari pusat kota Batu.

Harga Tiket Masuk Wisata Songgoriti Malang

Dari beberapa tempat wisata yang telah disebutkan di atas, Anda bisa menikmati wisata yang ada di Songgoriti dengan harga tiket masuk Rp10.000 hingga Rp50.000. Tergantung jenis wisata mana yang akan Anda kunjungi.

Setelah mendapatkan informasi lengkap tentang wisata Songgoriti Batu Malang. Kini saatnya Anda segera bergegas untuk menyiapkan diri menikmati liburan bersama keluarga. Pilihlah tempat wisata yang bisa mengakomodir keinginan semua anggota keluarga agar semuanya merasa bahagia.






Tags

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.