Wisata Batu Night Spectacular (BNS) di Malang

Liburan-Di-Batu Dec 7, 2021

Saat berkunjung ke Malang, jangan lupa mengunjungi wisata Batu Night Spectacular. Mengambil tema wisata dengan theme park membuat tempat ini cocok untuk Anda nikmati bersama dengan keluarga Anda.

Sehingga Anda tak perlu khawatir lagi tidak bisa menikmati malam di Malang dengan nuansa yang berbeda. Hanya dengan mengunjungi BNS, maka Anda bisa menghabiskan malam Anda dengan sempurna. Penasaran, simak ulasan wisata BNS Malang berikut ini.

Aktivitas di Tempat Wisata

Wisata BNS terletak di dataran tinggi kota Malang yang menjadikan letaknya strategis. Tempat wisata ini cocok sebagai tempat menghabiskan malam hari saat di Malang. Anda bisa melihat keindahan kota Malang dari BNS.

Selain pemandangan alam yang menakjubkan, Anda juga bisa menikmati berbagai macam wahana yang sudah disediakan di sana. Dari pemandangan sekitar dengan lampu lampionnya, cinema 4D dan masih banyak jenis wahana lainnya.

1. Peta Wisata

Banyaknya objek wisata yang ada di BNS terkadang membuat Anda yang mengunjunginya menjadi bingung untuk memulai menikmati darimana. Agar Anda tidak bingung, Anda bisa memanfaatkan peta wisata yang telah disediakan oleh pihak pengelola.

Dari peta tersebut Anda bisa melihat dengan jelas arah dan lokasi wahana yang akan Anda tuju. Nikmati semua wahana yang ada di sana, agar Anda dan keluarga bisa puas saat menikmati wisata di Malang.

2. Atraksi

Anda tidak akan merasakan bosan saat mengunjungi tempat wisata Batu Night Spectacular ini. Banyaknya wahana yang ada didalamnya, akan membuat Anda betah untuk menikmati malam di Malang. Kira-kira wahana apa saja yang bisa Anda nikmati saat ke BNS?

Mari simak ulasan lengkap wahana yang ada di Batu Night Spectacular Malang, berikut ini.

  • Gravitron

Seperti namanya, wahana ini dapat Anda mainkan bersama keluarga dengan sensasi seakan-akan melawan gravitasi. Anda akan dibuat berputar secara horizontal dengan ritme yang cepat. Pasti akan sangat menyenangkan bagi Anda yang suka dengan wahana pemacu adrenalin.

  • Flying Swinger

Wahana pemacu adrenalin selanjutnya, bisa Anda nikmati dengan menaiki flying swinger. Wahana ini mirip dengan ontang-anting yang biasa bisa Anda mainkan di pasar malam. Akan ada sensasi seperti terbang saat Anda menaiki wahana ini.

  • Jump Around

Jump around menjadi salah satu wahana wisata Batu Night Spectacular yang bisa Anda cobakan kepada buah hati Anda. Sensasi menaiki mobil jump around ini, membuat Anda seakan-akan menaiki buggy car di padang pasir.

  • Sepeda Gila

Sama seperti namanya, wahana ini akan memacu adrenalin Anda saat menaikinya. Dimana Anda akan dibuat kaget saat wahana ini terpental ke atas dan membuat kaki Anda berada di atas. Semakin Anda berteriak kencang, maka akan semakin kencang pula wahana tersebut terpental.

  • Merry Go Round

Tidak hanya jump around saja yang bisa buah hati Anda coba. Merry go round juga menjadi salah satu wahana favorit anak, saat mengunjungi tempat wisata ini. Sehingga tidak ada salahnya jika putra-putri Anda juga mencoba wahana ini.

  • Rodeo

Rodeo biasanya dilakukan oleh para olahragawan yang ada di Texas dengan menaklukkan banteng yang dinaiki. Saat berada di wisata Batu Night Spectacular, Anda bisa mencoba menaiki wahana tersebut, jika ingin merasakan menaiki banteng.

  • Trick Art Witch Castle

Bagi Anda pecinta negeri dongeng, Anda bisa mencoba wahana yang satu ini. Akan ada bangunan besar bak istana penyihir yang bisa Anda kunjungi. Didalamnya, Anda bisa menikmati pertunjukan yang menarik.

  • Rumah Hantu

Hampir semua tempat wisata fantasi memiliki wahana rumah hantu. Anda bisa menikmati wahana ini, jika Anda menyukai wahana-wahana yang sarat akan horor dan mistis. Durasi waktu yang diberikan juga cukup lama yaitu sekitar 10 menit, yang akan membuat Anda terhibur saat di dalam.

  • Rumah Kaca

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan wahana satu ini. Akan ada wahana yang terdiri dari tembok-tembok kaca dan membuat Anda terkecoh. Anda harus bisa menemukan jalan keluar saat berada disini.

  • Sepeda Udara

Wahana yang tak kalah menarik dan bisa Anda manfaatkan untuk menikmati wisata malam hari di kota Malang adalah sepeda udara. Anda akan melihat pemandangan yang sangat indah dari atas rel sepeda udara.

Lintasannya yang cukup panjang akan membuat Anda tidak mudah bosan saat menikmatinya. Saat menaiki wahana ini, Anda bisa menikmatinya bersama pasangan ataupun buah hati Anda. Karena wahana ini bisa digunakan untuk dua orang.

  • Lampion Garden

Anda dan keluarga bisa memanfaatkan wahana ini untuk berfoto bersama. Ada banyak jenis lampion yang bisa Anda jadikan sebagai background foto ataupun pemanis hasil foto Anda.

  • Gokart

Gokart bisa menjadi wahana menarik bagi Anda yang memiliki jiwa pembalap. Wahana ini memang didesain mirip dengan lintasan balapan yang biasa Anda lihat. Anda bisa memainkan Gokart, jika ingin merasakan sensasi balapan di mini area balap ini.

  • Arena Ketangkasan

Anda bisa mencoba arena ini jika ingin menguji ketangkasan yang Anda miliki. Anda membutuhkan ketelitian untuk bisa memainkan wahana ini. Jika Anda tertarik, Anda bisa memainkannya.

  • Mini Train

Luasnya lokasi wisata Batu Night Spectacular, membuat tempat wisata malam hari ini memiliki berbagai wahana yang cukup banyak. Jika Anda ingin melihat semua wahana yang ada, Anda bisa memanfaatkan Mini Train untuk mengelilingi BNS.

  • Baby Wheel

Bisa dikatakan wahana ini adalah bianglala versi kecil. Dimana Anda bisa menaiki wahana ini, yang tersedia dengan 6 gerbong. Anda akan dibawa berputar secara perlahan saat menaiki wahana ini. Jika Anda ingin menikmati wahana ini, Anda bisa mengajak buah hati Anda untuk ikut serta.

  • Rockin Tug

Wahana satu ini mirip dengan wahana kora-kora yang biasa Anda nikmati ketika berada di Pasar Malam. Anda akan diguncang seperti guncangan ombak laut yang cukup besar. Tempat ini bisa menjadi pilihan Anda ketika ingin menghilangkan rasa penat dengan berteriak.

  • Drop N’Twist

Bagi Anda yang suka dengan ketinggian, tidak ada salahnya Anda mencoba wahana satu ini. Drop N’Twist akan membawa Anda naik hingga 20 meter. Pasti akan terasa menyenangkan jika Anda menikmatinya secara bersama-sama.

  • Megamix

Selain menyediakan wahana ramah anak, BNS juga menyediakan banyak wisata yang cocok untuk memacu adrenalin. Salah satu diantaranya adalah Megamix. Anda bisa menikmati wahana ini bersama keluarga dengan sensasi diputar dan dibolak balik melawan gravitasi.

  • Night Market

Jangan lupa mampir ke tempat ini saat Anda berada di wisata Batu Night Spectacular. Disini Anda bisa menemukan beragam oleh-oleh yang bisa Anda beli untuk keluarga di rumah.

  • VR Ride

Seperti namanya, wahana ini bisa Anda nikmati dengan menyajikan virtual reality. Dimana saat menikmati VR yang disediakan, Anda akan menikmatinya dengan mode berkendara.

  • Air Mancur

Bagi Anda pecinta wahana dengan sensasi air, Anda bisa menikmati pemandangan air mancur yang ada di BNS. Pasti akan sangat seru ketika Anda bisa memainkan air mancur yang sudah di desain dengan menarik ini.

  • Multimedia Show

Salah satu wahana spectacular yang bisa Anda nikmati adalah Multimedia Show. Mata Anda akan dimanjakan dengan pertunjukan cinema 4D, yang pastinya akan menarik.

  • Cosplay Area

Anda bisa memanfaatkan wahana ini untuk menyenangkan buah hati Anda. Disini banyak terdapat tokoh fiksi yang bisa Anda ajak untuk berfoto ria.

Fasilitas Wisata Batu Night Spectacular

Selain beberapa wahana yang telah disebutkan di atas, Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas yang ada di dalam wahana. Beberapa fasilitas tersebut antara lain:

  1. Food Fiesta

Bagi Anda yang sudah merasa kelaparan saat mengelilingi wahana BNS, Anda bisa mencoba aneka makanan yang ada di food fiesta. Pasti Anda akan menjadi bertenaga kembali setelah makan dari tempat tersebut.

  1. Food Court

Selain food fiesta, Anda juga bisa menikmati jajanan yang lezat di food court. Anda tinggal memilih makanan apa saja yang ingin Anda cicipi.

  1. Camilan Nusantara

Camilan nusantara juga tidak mau ketinggalan untuk Anda cicipi. Disini Anda bisa menikmati berbagai macam camilan khas Jawa Timur dan juga beberapa daerah lain di Indonesia.

  1. Pasar Wisata

Jika Anda memerlukan oleh-oleh untuk Anda bawa pulang, jangan lupa mampir ke tempat satu ini. Disini Anda bisa membeli berbagai macam jenis barang yang bisa Anda jadikan oleh-oleh.

  1. Minimarket

Tidak hanya makanan saja yang bisa Anda beli, Anda juga bisa membeli berbagai macam produk di minimarket yang ada di dalam area. Anda tidak perlu jauh-jauh keluar dulu jika ingin membeli sesuatu.

  1. Pusat Oleh-Oleh

Selain beberapa tempat di atas, Anda juga bisa mampir ke pusat oleh-oleh, jika ingin melengkapi oleh-oleh yang akan Anda bawa pulang. Temukan jenis oleh-oleh yang menarik untuk Anda beli.

  1. Mushola

Bagi Anda yang muslim, Anda tetap bisa menjalankan kewajiban Anda dalam beribadah. Karena ditempat ini sudah disediakan mushola untuk Anda.

  1. Klinik P3K

Apabila Anda atau keluarga Anda mendapatkan kecelakaan kecil saat bermain wahana. Anda bisa langsung membawanya ke klinik P3K untuk mendapatkan perawatan.

  1. Toilet

Saat menikmati wahana dan juga makanan yang ada di dalam, tentu sewaktu-waktu Anda membutuhkan toilet untuk membersihkan diri. Anda tak perlu khawatir, karena disini sudah disediakan toilet untuk para pengunjung.

Harga Tiket Masuk Batu Night Spectacular

Cukup dengan membayar Rp30.000 (Weekday) dan Rp40.000 (Weekend) Anda sudah bisa mendapatkan tiket masuk wahana.

Lokasi Batu Night Spectacular

Jika Anda tertarik mengunjungi wisata BNS, Anda bisa menemukannya di Jl. Hayam Wuruk Nomor 1, daerah Oro-oro Ombo, Kecamatan Batu, Malang.

Segera buat jadwal liburan ke wisata Batu Night Spectacular bersama keluarga Anda, agar liburan Anda berkesan. Nikmati semua wahana yang ada disana, supaya Anda dan keluarga bisa merasa puas.


Tags

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.